REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANIERO -- Penyerang Manchester City, Gabriel Jesus menegaskan dirinya tidak berminat untuk meninggalkan Etihad Stadium. Ia akan mengikuti jejak Sergio Aguero juga akan tetap berseragam the Citizen.
Gabriel Jesus berjuang untuk start reguler di tim pemenang gelar Liga Primer Inggris, Manchester City, Josep Guardiola musim lalu, dengan rekannya Aguero mencetak 32 gol dalam 46 penampilan. Alhasil, itu membatasi peluang Gabriel Jesus untuk bermain reguler.
"Aguero adalah legenda di klub (City) dia adalah pencetak gol terbanyak sepanjang masa. Jelas sebagai pemain saya selalu ingin bermain, tapi saya senang membantu dan saya menghormati Sergio," kata Gabriel Jesus kepada Daily Mail disadur Manchester Evening, Ahad (16/6).
Gabriel Jesus ditandatangani dari Palmeiras dengan biaya 27 juta poundsterling pada Januari 2017 dan sejak itu ia mencetak 45 gol dalam 100 penampilan untuk the Sky Blues.
Pesepak bola 22 tahun hanya bermain 90 menit dalam satu kali pertandingan Liga Inggris musim lalu. Tetapi Gabriel Jesus, mencetak lima gol dalam perjalanan City meraih Piala FA musim lalu, menegaskan dia melihat masa depannya di Etihad.
"Saya pikir tidak masuk akal kalau Aguero pergi dan saya juga," katanya.
Gabriel Jesus saat ini tengah membantu negaranya bermain di turnamen Copa America 2019 Brasil. Ia baru saja sukses mwngantarkan kemenangan perdana bagi Selecao 3-0 atas Bolivia.
from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2wSWhLEBagikan Berita Ini
0 Response to "Gabriel Jesus tak Punya Rencana untuk Tinggalkan Man City"
Post a Comment