REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dirlantas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Yusuf mengatakan pihaknya memperkirakan jumlah penonton yang akan menonton upacara penutupan Asian Games pada Ahad (2/9) akan meningkat dua kali lipat. Sebab, venue Gelora Bung Karno sendiri tak akan menggunakan panggung pada momentum tersebut.
“Jumlah penontonnya diperkirakan dua kali lipat dari (opening ceremony) kemarin. Kalau kemarin diperkiraan antara 30-35 ribu. Karena di dalam opening itu ada stage atau panggung yang membelah itu, sehingga penontonnya berkurang itu,” kata Yusuf di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (31/8).
Oleh sebab itu, pada saat closing ceremony nantinya tak ada panggung, sehingga jumlah penonton pun diperkirakan akan lebih banyak “Kalau ini tidak, jadi kurang lebih 60-70 ribu sehingga diperlukan personel yang kuat,” lanjut Yusuf.
Dia pun menjelaskan perihal pengalihan arus yang telah dipersiapkan oleh pihaknya. Menurutnya, pengalihan arus yang diberlakukan pada saat closing ceremony kurang lebih sama dengan pada saat opening ceremony.
“Jalan Asia Afrika itu kita alihkan arusnya, yang mau masuk dari (Universitas) Mustopo, maupun Jalan Pakubuono kita alihkan, mulai dari hari Ahad pukul 9 pagi, sampai selesai,” kata dia.
Kemudian, lanjut dia, pengalihan juga dilakukan di jalan Gerbang Pemuda. “Kecuali kendaran-kendaraan yang memiliki stiker khusus yang bisa masuk,” ungkap dirinya.
Yusuf menerangkan, penonton nantinya diimbau untuk masuk Gelora Bung Karno (GBK) melalui pintu 5,6,7. Sebab, akses pintu masuk itu memang bersifat hanya untuk menaik-turunkan penonton.
Lalu, usai menaik-turunkan penonton, maka mobil diimbau langsung memarkirkan kendaraannya di lahan-lahan parkir yang telah disediakan Dishub DKI. Terdapat sebanyak 40 gedung yang nantinya akan dipakai sebagai lahan parkir penonton Asian Games.
Dirinya juga mengimbau kepada masyarakat yang akan menonton untuk menggunakan transportasi umum. “Dan kita menghimbau kepada masyarakat yang mau menonton gunakan angkutan umum saja di hari Ahad itu,” tuturnya.
from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2opmRHVBagikan Berita Ini
0 Response to "Jumlah Penonton Closing Ceremony Asian Games akan Meningkat"
Post a Comment