Search

Geoffrey tak Terbebani Jejak Ezechiel di Persib

Ezechiel dikenal sebagai salah satu striker terbaik di Liga Indonesia.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung kedatangan pemain seleksi asal Belanda Geoffrey Castillion. Pemain yang berstatus seleksi ini akan mengisi posisi striker. 

Geoffrey mengaku tidak khawatir dengan bayang-bayang striker Persib sebelumnya, Ezechiel N'Douassel. Menurutnya, yang terpenting memberikan yang terbaik untuk tim.

"Ketika saya datang ke sini, saya akan mencoba menerikan yang terbaik, tentunya saya ingin mencetak banyak gol dan pelatih mendengar saya cukup layak bermain di sini," kata Geoffrey di Greenforest, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (30/1). 

Posisi striker selalu menjadi tumpuan bagi setiap tim. Sehingga ekspektasi akan sang mesin gol pun bertambah. Apalagi, Ezechiel dikenal sebagai salah satu striker terbaik di Liga Indonesia. Musim lalu, ia menyumbang 15 gol untuk Persib.

"Pelatih mendengar saya cukup layak bermain di sini, dia mempercayai saya dan saya ingin membayar kepercayaan pelatih dan klub untuk mencetak banyak gol," kata Geoffrey.

Geoffrey buta dengan sepak bola Indonesia. Bahkan, Geoffrey tidak menyangka dihubungi tim yang bahkan tidak familiar untuknya. Itu sebabnya ia kemudian banyak mencari informasi tentang Persib sebelum memutuskan datang ke Bandung.

Dia berharap bisa lebih cepat melakukan aklimisasi dan membuktikan kemampuannya bersama Persib. Apalagi, banyaknya dukungan dan kepercayaan dari Bobotoh harus bisa dia emban.

"Kesan pertama sangat bagus, tim yang sangat besar, fan yang luar biasa. Memang saya belum melihat tim ini lebih jauh tapi menurut saya ada banyak pemain yang bagus," kata Geoffrey.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/38PQLKH

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Geoffrey tak Terbebani Jejak Ezechiel di Persib"

Post a Comment

Powered by Blogger.