Search

Di Sarolangun Jambi, BUMN Bagikan 1.000 Alquran Gratis

1.000 Alquran gratis dibagikan dalam rangka semarakkan Ramadhan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAMBI— PT Semen Baturaja (Persero) Tbk (SMBR) yang ditunjuk sebagai Person in Charge (PIC) bersama dengan PTPN 6 dan PT Jiwasraya sebagai Co-PIC kembali menyalurkan bantuan di bidang keagamaan dalam Safari Ramadhan di Kabupaten Sarolangun, 

Kali ini, sebanyak seribu Alquran diserahkan untuk puluhan masjid se-Kabupaten Sarolangun. Penyerahan bantuan Alquran ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dari Kementerian BUMN yang bertajuk BUMN Hadir Untuk Negeri, dan penyerahan bantuannya dilakukan serentak di seluruh wilayah Indonesia oleh masing-masing BUMN pada Jumat (24/5).

Bertempat di Masjid Al-Falah, Kecamatan Sarolangun, penyerahan secara simbolis dihadiri dan diserahkan langsung Asisten I Setda Kabupaten Sarolangun, Arif Ampera kepada salah satu perwakilan masjid yang menerima bantuan Alquran.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan beberapa waktu lalu, yakni bagaimana kepedulian Semen Baturaja, PTPN 6, dan Jiwasraya dengan memberikan bantuan santunan kepada seribu anak yatim di empat kecamatan se-Kabupaten Sarolangun.

"Dan hari ini Alhamdulillah tiga perusahaan yang peduli terhadap anak yatim ini, kembali berbagi dengan menyerahkan 1.000 Alquran untuk seluruh masjid dan mushala yang ada di Sarolangun," tambah Arif Ampera.

Untuk diketahui, sebelumnya pada Jumat (17/5) lalu di Masjid As-Sulthon Sarolangun, Semen Baturaja, PTPN 6, dan Jiwasraya juga memberikan bantuan santunan kepada seribuanak yatim dari empat kecamatan, yakni Kecamatan Sarolangun 200 anak yatim, Pelawan 200 anak yatim, Singkut 200 anak yatim, dan Limun 400 anak yatim.

Turut hadir dalam acara tersebut, Asisten I Setda Kabupaten Sarolangun Arif Ampera, Kepala Satpol PP Sarolangun Riduan, perwakilan masing-masing masjid dan para tamu undangan.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2JDhP7m

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Di Sarolangun Jambi, BUMN Bagikan 1.000 Alquran Gratis"

Post a Comment

Powered by Blogger.