Search

Demi Kemenangan di Jabar, TKN Maksimalkan Peran Emil

Survei Indopolling Network menunjukkan Jokowi-Ma'ruf unggul tipis di Jabar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf menargetkan perolehan suara di Provinsi Jawa Barat (Jabar) sebesar 60 persen. Untuk mencapai target itu, TKN memiliki beberapa cara.

Juru Bicara TKN Jokowi-Ma'ruf, Ace Hasan Syadzily mengatakan, pihaknya akan memaksimalkan peran Gubernur dan Wakil Gubernur, Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum untuk memenangkan Jokowi dan Ma'ruf Amin. "Kami berharap Pak Gubernur Jawa Barat dapat maksimal untuk membantu pemenangan Jokowi-Kyai Ma’ruf," kata Ace kepada Republika, Kamis (14/2).

Selain itu, TKN akan memaksimalkan mesin politik di Jawa Barat dengan koalisi partai yang dimiliki. Menurut Ace, koalisi yang tergabung dalam TKN dalam posisi yang sangat solid.

Politisi partai Golkar tersebut menilai, provinsi Jawa Barat merupakan parameter penting dalam pemenangan capres-cawapres yang diusungnya. "Jawa Barat itu sangat strategis secara nasional dengan jumlah pemilih yang sangat besar secara nasional. Kemenangan di Jawa Barat sangat menentukan dan menjadi barometer kemenangan di tingkat nasional," ujarnya.

Meski pada pilpres 2014 Jokowi kalah di provinsi Jawa Barat, namun pada pilpres 2019 Ace yakin petahana mampu menyalip Prabowo. "Belajar dari Pilpres 2014, kami kalah di Jawa Barat. Maka dalam Pilpres 2019 kami harus menang. Dan menurut survei, kami perlahan-lahan akan mengungguli pasangan 02," katanya.

Menurut peneliti Indopolling Network, Wempy Hadir, berdasarkan hasil survei terbaru yang dilakukan Indopolling Network, capres Prabowo hanya meraih 37,9 persen. Prabowo yang menang pada Pilpres 2014 lalu tertinggal sekitar empat persen dari capres Joko Widodo yang meraih 41,7 persen berdasarkan hasil survei.

Pakar politik Universitas Padjajaran Bandung, Firman Manan menilai, pasangan Joko Widodo-Maruf Amin pun diunggulkan oleh kehadiran Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (Emil) yang memenangkan Pemilu Gubernur Jawa Barat 2018. Sebab, mereka diusung partai yang sama sehingga dipastikan mantan wali kota Bandung itupun akan mendukung pasangan nomor 01 itu.

"Ridwan Kamil lmasih punya magnet elektoral di sebagian pemilih. Apalagi pilgub kan baru kemarin," katanya.

Firman menilai, saat ini Emil bekerja efektif untuk mengampanyekan Joko Widodo-Maruf Amin. "Kang Emil all out. Sabtu-Minggu Kang Emil kan bergerak mengampanyekan 01. Bacaannya, Kang Emil memberikan dukungan penuh ke 01," katanya.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2SAYbxN

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Demi Kemenangan di Jabar, TKN Maksimalkan Peran Emil"

Post a Comment

Powered by Blogger.