Search

Mulai Jadi Cadangan di Inter, Ini Reaksi Joao Miranda

Miranda tetap berusaha memberikan yang terbaik dan memanfaatkan waktu yang tersedia

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Bek tengah Joao Miranda mulai menunjukkan ketidakpuasan di Inter Milan. Sejauh musim ini bergulir, ia lebih banyak menghuni bangku cadangan.

Teranyar Miranda masuk pada babak kedua saat Inter kalah 0-1 dari Tottenham Hotspur. Ia mengganti posisi Stefan de Vrij.

Usai duel matchday kelima Grup B Liga Champions yang berlangsung di Stadion Wembley, tengah pekan lalu itu, Miranda buka suara.

"Sangat logis pemain dengan level seperti saya, selalu ingin bermain," kata pesepakbola berkebangsaan Brasil kepada ESPN, dikutip dari Football Italia, Jumat (30/11).

Kendati demikian, ia tetap profesional. Miranda berusaha memberikan yang terbaik dan memanfaatkan waktu yang tersedia. 

Sejauh musim ini bergulir, eks Atletico Madrid baru tampil di lima laga. Itu terjadi di berbagai kompetisi. Selain faktor cedera, pelatih Luciano Spalletti sudah memiliki pasangan ideal di lini belakang.

De Vrij yang baru bergabung dari Lazio menjadi pendamping Milan Skriniar. Inter berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Serie A Italia.

Dengan mengantongi 28 poin, Nerazzurri tertinggal sembilan angka dari Juventus di singgasana. Pada giornata ke-14, pasukan biru hitam menghadapi lawan tangguh. Inter akan bertandang ke markas AS Roma di Stadion Olimpico, Senin (3/12) dini hari WIB.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2BJJGgZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mulai Jadi Cadangan di Inter, Ini Reaksi Joao Miranda"

Post a Comment

Powered by Blogger.