Search

Sejumlah Kota di Kaltim Juga Rasakan Gempa Donggala

Warga Bontang mengaku selama ini tak pernah merasakan gempa

REPUBLIKA.CO.ID, BONTANG -- Sejumlah kota di Kalimantan Timur turut merasakan gempa berkekuatan 7,7 skala richter yang berpusat di Donggala, Sulawesi Tengah. Warga kota Bontang, Kaltim mengatakan, gempa tersebut terasa menjelang kumandang azan maghrib. 

"Jadi tadi bersiap-siap mau shalat, tiba-tiba terasa guncangan. Kami sekeluarga langsung keluar rumah," kata Khairun Nisa (23 tahun), salah seorang warga yang dihubungi Republika, Jumat (28/9). 

Nisa mengatakan, guncangan akibat gempa cukup terasa dan bahkan membuat lampu gantung di rumahnya berayun-ayun. Dia mengaku tak terjadi kerusakan akibat gempa tersebut baik di rumah maupun di permukiman di sekitarnya. Meski begitu, gempa tersebut cukup mengejutkan karena wilayah Bontang hampir tidak pernah diguncang gempa. 

"Ini baru pertama kalinya, jadi cukup kaget ya," katanya. 

Warga di Sangatta, Kaltim, juga turut merasakan gempa tersebut. Kurniawan Hadiansyah Dalimunthe (38) mengaku, sedang mengerjakan rutinitas pekerjaan ketika gempa terjadi. Sama seperti Nisa, dia juga mengaku baru kali itu merasakan gempa terjadi di Kalimantan. 

"Tadi semua langsung keluar setelah sadar ada gempa," kata Kurniawan. 

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2OiTBB3

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sejumlah Kota di Kaltim Juga Rasakan Gempa Donggala"

Post a Comment

Powered by Blogger.