Search

Bus Transjakarta Terguling di Gatot Subroto

Empat orang dilaporkan terluka karena kecelakaan tersebut.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebuah bus Transjakarta terguling di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, setelah sebelumnya menabrak separator busway, Kamis (20/9). Empat penumpang dilaporkan terluka, sementara pengemudi bus diamankan polisi.

Kasubdit Pembinaan dan Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto menjelaskan, kecelakaan terjadi di arah barat Jalan Gatot Subroto, depan Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak, Kamis sekitar pukul 12.50 WIB.

“Bus feeder Transjakarta koridor 6M dengan  nopol B 7558 TAA, pengemudi atas nama Maruli Simanjuntak kami amankan,” ujar Budiyanto dalam keterangan tertulisnya, Kamis (20/9).

Empat penumpang yang menjadi korban adalah Amilia Sintia (18 tahun), Komang Agus (24), Egi Yovika (21), dan Ika Dewi (27). Mereka dibawa ke RS Mintoharjo untuk dilakukan visum.

Saat kecelakaan, bus yang dikemudikan Maruli melaju dari arah timur menuju ke arah barat di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan. Sesampainya di depan Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak, diduga karena kurang hati-hati dan konsentrasi, bumper depan samping kiri bus menabrak separator busway.

“Kemudian mobil oleng ke kanan dan terbalik dengan posisi ban kiri di atas. Akibat dari kejadian tersebut kendaraan bus feeder Transjakarta dengan nopol B 7558 TAA mengalami kerusakan dan empat penumpang mengalami luka,” kata Budiyanto.

Sebelumnya, sebuah bus Transjakarta koridor 6M yakni jurusan Stasiun Manggarai-Blok M, terguling di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, tepatnya tidak jauh dari Plaza Mandiri. Setidaknya ada puluhan orang yang sempat terperangkap di dalamnya, karena kondisi bus yang sedang penuh.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2QLW1Xi

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bus Transjakarta Terguling di Gatot Subroto"

Post a Comment

Powered by Blogger.