Search

Sepak Takraw Putri Gagal, Putra Melaju ke Final

Final quandran putra menjadi satu-satunya kesempatan Indonesia meraih emas.

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Tim sepak takraw putri Indonesia belum mampu meruntuhkan tembok Vietnam di babak semifinal nomor quadran putri di Stadion Ranau Jakabaring, Palembang, Jumat (31/8). Lena Leni dan kawan-kawan harus puas meraih perunggu setelah dikalahkan Vietnam 20-22, 21-15, dan 21-19.

Selain Indonesia, tim putri Laos juga mendapatkan medali perunggu setelah dikalahkan Thailand dengan skor 21-17 dan 25-24. Tim Leni-Lena lebih mengambil inisiatif menyerang sejak set pertama.

Saling susul-menyusul angka pun terjadi. Namun keberuntungan berada di pihak Vietnam dengan menuntaskan set pertama lewat deuce 20-22. Pada set kedua, Indonesia berhasil mengungguli Vietnam 21-15.

Namun di set ketiga, ternyata keberuntungan masih berpihak ke Vietnam. Tim putri Indonesia harus memendam impian menggenggam emas di Asian Games 2018 ini.

Sementara itu, tim quadran putra Indonesia berhasil menang mudah atas Singapura dengan 21-8 dan 21-12. Secara mengejutkan, tim putra Jepang mampu melangkah jauh ke babak final bertemu dengan Indonesia setelah menghancurkan tim putra Vietnam 21-17 dan 21-15 di lapangan satu.

Yuki Sato dan kawan-kawan akan menghadapi Tim Indonesia pada hari Sabtu (1/9) mendatang. Misi emas di hari terakhir gelaran sepak takraw Asian Games 2018, tim putra Indonesia sebagai tuan rumah didukung oleh ribuan penonton fanatik di Palembang.

Sepak takraw sudah menyumbangkan empat medali. Satu medali perak dan tiga medali perunggu. Final quandran putra menjadi satu-satunya kesempatan Indonesia untuk bisa meraih medali emas dari cabang olahraga sepak takraw.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2C3laJZ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sepak Takraw Putri Gagal, Putra Melaju ke Final"

Post a Comment

Powered by Blogger.