REPUBLIKA.CO.ID, UDINESE -- AS Roma berhasil meraih poin maksimal saat bertandang ke markas Udinese dalam lanjutan pekan ke-10 Serie A Liga Italia 2019/2020 yang berlangsung di Caia Arena, Kamis (31/10) dini hari WIB. I Giallorossi menang dengan skor telak 4-0.
Pasca-laga pelatih Roma Paulo Fonseca memuji semangat berjuang anak asuhnya. Ini setelah Roma bermain hanya dengan 10 orang lantaran Federico Fazio mendapat akumulasi kartu merah.
Menurut Fonseca, sebagian tim besar tentu akan bermain bertahan atau menurunkan instensitas permainan. Namun, tidak bagi Roma.
"Saya puas. Kami menampilkan performa yang sangat baik, kami memiliki banyak peluang. Saya pikir kami pantas untuk menang," ujar Fonseca dikutip Football Italia, Kamis.
Lebih lanjut, bagi allenatore asal Portugal itu, Serigala Ibu Kota sukses menunjukkan karakter hebat, dengan menyadari apabila selalu tampil konsisten, maka kemenangan akan terbentang.
"Kami terus berjuang untuk memainkan sepak bola kami, dan saya berharap ini akan terus berjalan dengan baik," sambung eks pelatih Shakhtar Donetsk.
Berstatus sebagai tim tamu tidak membuat Roma gentar. Roma bahkan langsung tampil menekan sejak menit awal pertandingan. Tidak butuh waktu lama bagi tim tamu untuk membuka keunggulan. Pada menit ke-13, gelandang muda Nicolo Zaniolo membawa Roma unggul 1-0 atas Udinese.
Skor 1-0 pun bertahan hingga turun minum. Baru pada interval kedua, Roma tampil lebih trengginas. Hasilnya, ketiga gol hadir melalui Chris Smalling menit ke-51, Justin Kluivert menit ke-54, serta ditutup oleh penalti Aleksandar Kolarov menit ke-65.
Praktis, kemenangan ini membuat Roma naik ke posisi empat klasemen Liga Italia dengan perolehan 19 poin dari 10 pertandingan yang telah dijalani. Selanjutnya, pada akhir pekan nanti, Roma akan berhadapan dengan Napoli di Stadion Olimpico.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pesta Gol ke Gawang Udinese, Ini Komentar Pelatih AS Roma"
Post a Comment