Search

Rumah Zakat dan Penny Appeal Inggris Jalin Kerja Sama

Penny Appeal membangun dua playground di kawasan shalter pengungsian Palu.

REPUBLIKA.CO.ID, PALU -- Pembangunan shalter di Palu sinergi antara Rumah Zakat dan 40 donatur menarik perhatian Non Government Organisation (NGO) Luar Negeri seperti Penny Appeal dari Inggris. Menindaklanjuti hal tersebut, Penny Appeal langsung datang ke Palu untuk melihat langung keadaan.

Kedatangan Penny Appeal disambut langsung oleh Joko Pamungkas selaku, Overseas Management Rumah Zakat. Joko Purnomo mendampingi Penny Appeal untuk meninjau lokasi shalter dan assesment fasilitas di shalter. Merujuk pada hasil assesment Penny Appel, mereka memutuskan untuk membangun dua playground di kawasan shalter.

Penny Appeal akan menyediakan semua kebutuhan pembangunan playground. “Playground, menjadi bagian penting bagi proses trauma healing dan recovery untuk anak-anak di sini. Meraka harus dipastikan tidak kehilangan tempat bermain untuk merangsang tumbuh kembang secara baik,” ujar Anggela, selaku Regional Programmes Coordinator Asia (India, Bangladesh, Indonesia and Myanmar).

Ke depan Penny Appeal juga berkeingianan untuk terus dapat bekerja sama dengan Rumah Zakat, khususnya melalui program-program yang terkait dengan recovery Palu dan Sigi. Hal ini merupakan respons atas dibangunnya 200 hunian sementara untuk penyitas gempa, tsunami, dan likuifasi di Palu.

Seperti dalam siaran pers Rumah Zakat, peresmian hunian sementara tersebut dilaksanakan pada Selasa, 22 Januari 2019 lalu, di Jalan Dayo II Blok F Kelurahan Talise Kecamatan Mantikulore Kota Palu. Hal ini menjadi sebuah langkah yang coba terus dikembangkan oleh Rumah Zakat untuk dapat menebar kebaikan tidaknya hanya di Indonesia tapi juga dunia. Terlebih saat ini jaringan Rumah Zakat sudah tersebar di 30 negara dan lima benua.

Melalui kerja sama ini, Rumah Zakat akan semakin menfokuskan diri sebagai lembaga kemanusiaan dan pemberdayaan. Hal ini juga sebagai sebuah komitmen Rumah Zakat sebagai lembaga Konsultatif dari Economic and Social Council PBB untuk terus menjadi lembaga kemanusiaan dan pemberdayaan terdepan dibidangnya.

Ke depan untuk dapat menciptakan sinergi yang berkelanjutan Rumah Zakat dan para donoatur akan menambah 300 hunian sementara lagi. Sehingga total hunian sementara yang terbangun sebanyak 500 buah.

Tidak hanya berhenti disitu, Rumah Zakat juga terus membuka peluang donasi untuk dapat lagi membagikan lebih banyak kebaikan bagi Indonesia dan dunia ke depan. Yakni melalui berbagai program kemanusiaan dan pemberdayaan yang dijalankan oleh Rumah Zakat.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2t3GCXP

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rumah Zakat dan Penny Appeal Inggris Jalin Kerja Sama"

Post a Comment

Powered by Blogger.