Search

Mahasiswa Prodi Penyiaran UBSI Diterima Magang di Jasa Marga

Para peserta diharapkan dapat sejalan dengan visi misi PT Jasa Marga.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mahasiswa Program Studi (Prodi) Penyiaran Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI)  diterima pada Program Mahasiswa Magang Bersertifikat (PMMB) di PT Jasa Marga. Penerimaan PMMB PT Jasa Marga (Persero) Tbk Batch 2 tahun 2019 ini, bertempat di Classroom Jasa Marga Learning Institute Plaza Tol Taman Mini Indonesia, Jakarta, Jumat (22/2).

Kegiatan ini dihadiri oleh Imad Zaki Mubarak selaku Jasa Marga Learning Institute (JMLi) Group Head dan Alex Danni selaku direktur Human Capital PT Jasa Marga. Sedangkan UBSI diwakili oleh Diah Puspitasari selaku wakil rektor (warek) Bidang Akademik, Suharyanto selaku warek Bidang Kemahasiswaan, dan Rachmat Suryadithia selaku ketua BSI Career Center (BCC).

Dalam sambutannya,  Imad Zaki mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung dalam kesempatan PMMB Bacth 2 kepada para mahasiwa terpilih dalam program tersebut. Ia juga mengharapkan para  mahasiswa dapat sejalan dengan visi misi PT Jasa Marga. 

Alex Danni menambahkan, Significant Difference for Education sangat penting sebagai tujuan perkembangan perekonomian bangsa Indonesia dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Indonesia.

Wakil Rektor Bidang Akademik UBSI, Diah Puspitasari menyampaikan rasa terima kasihnya kepada PT Jasa Marga yang telah memberikan kesempatan kepada mahasiswa UBSI untuk magang di PT Jasa Marga.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pimpinan PT Jasa Marga yang telah menerima mahasiswa UBSI untuk magang dan belajar secara langsung dengan sumber daya manusia profesional pada PT Jasa Marga. Ini merupakan kebanggaan bagi kami,”  ujar Diah.

Pada  kesempatan yang sama, Diah menyampaikan pesannya kepada mahasiswa magang agar selalu menjaga etika dengan baik dan senantiasa sopan selama mengikuti PMMB di PT Jasa Marga.

 

 

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2ErcrAo

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mahasiswa Prodi Penyiaran UBSI Diterima Magang di Jasa Marga"

Post a Comment

Powered by Blogger.