Search

Gol Rashford Antarkan MU Tumbangkan Leicester

Gol semata wayang Marcus Rashford cukup mengamankan tiga angka bagi MU.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manchester United (MU) kembali ke jalur kemenangan di Liga Primer Inggris. MU menaklukkan Leicester City pada laga pekan ke-25 di Stadion King Power, Ahad (3/2) malam WIB. Gol semata wayang Marcus Rashford cukup mengamankan tiga angka bagi MU.

Tambahan tiga poin untuk sementara menempatkan MU di posisi lima klasemen dengan nilai 48. MU unggul satu angka dari Arsenal yang sebentar lagi akan menghadapi Manchester City.

Sementara Leicester City tertahan di posisi 11. Tim asuhan Claude Puel mengoleksi nilai 32 dari 25 laga.

Jalannya laga

Kedua tim langsung mengembangkan tempo tinggi sejak kick-off. Tuan rumah mendapatkan kesempatan pertama lewat sepak pojok. Tapi bola mengenai sisi atas kepala Wilfred Ndidi dan membuat si kulit bundar melebar di samping gawang David De Gea.

Dua menit berselang, MU mendapatkan peluang emas. Umpan silang Luke Shaw ke kotak penalti disambut oleh Rashford dengan tandukan. Sayangnya penyelesaian dari jarak dekat ini belum tepat sasaran. Dua menit berselang, MU mendapatkan sepak pojok, tapi dengan mudah diamankan kiper Kasper Scheimechel.

Petaka datang pada menit sembilan. Bek Leicester Ricardo Pereira salah melepas operan ke arah Paul Pogba. Gelandang timnas Prancis ini mengangkat bola lambung ke kotak penalti. Di sana, Rashford mengontrol bola dan melepaskan tendangan keras yang tak bisa dihentikan Schmeichel, 1-0 untuk MU.

Ini merupakan gol ke Rashford ke-26 Rashford tepat pada penampilannya yang ke 100 di Liga Primer Inggris. Rashford sudah mencetak enam gol dan dua assist dalam delapan laga terakhirnya di bawah pelatih Ole Gunnar Solksjaer.

Gol ini menjadikan Rashford pemain kelima yang mencetak setidaknya lima gol secara berurutan dalam laga tandang MU di Liga Primer Inggris setelah Ruud van Nistelrooy, Robin van Persie, Zlatan Ibrahimovic, dan Ole Gunnar Solskjaer.

Tuan rumah tersengat dan makin terpacu untuk mencetak gol demi menyamakan skor. Menit ke-14, Kames Maddison mendapatkan kesempatan di kotak penalti MU, tapi Luke Shaw menahan bola dan hanya menghasilkan sepak pojok untuk the Foxes. Tandukan Jamie Vardy hanya melambung di atas mistar.

Leicester terus menguasai permainan lewat serangan dari kedua sayap. Sementara MU lebih banyak mengandalkan serangan balik, walaupun tak bermain bertahan. Solksjaer menginstruksikan para pemain depannya memberikan tekanan sejak dari pertahanan Leicester, namun tuan rumah bisa mengalirkan bola ke area MU untuk menciptakan peluang.

Dalam tujuh menit terakhir, sejumlah tekanan menghadirkan tendangan sudut bagi Leicester. Namun Ben Chilwell, Harry Maguire, Jonny Evans, dan Vardy tak bisa memaksimalkannya untuk menjebol gawang David De Gea. Alhasil hingga babak pertama berakhir, MU tetapi memimpin 1-0.

Memasuki babak kedua, Leicester langsung menggebrak. Tapi umpan terobosan Vardy tak bisa dijangkau Ndidi dan Harvey Barnes. Setelah serangan MU pada menit ke-54 gagal, Leicester langsung membalas. Tendangan bebas James Maddison ditanduk mantan pemain MU Jonny Evans, tapi mengarah tepat ke De Gea.

Tujuh menit berselang, tendangan bebas Maddison kali ini disambut tendangan voli Vardy. Tapi De Gea berhasil mengamankannya sebelum bola melewati garis gawang.

Aksi Maddison yang merepotkan pertahanan MU membuat fan Leicester menyerukan keheranan saat sang pemain digantikan oleh Rachid Ghezzal pada menit ke-62. Menit ke-69, permainan operan Leicester di luar kotak penalti MU diakhir sepakan Barnes yang melebar. Tekanan Leicester tak berhenti. Hingga menit ke-73, MU hanya sekali mendapatkan peluang tendangan ke arah gawang lewat Rashford yang bisa diamankan Scheimeichel.

Puel kemudian memasukkan Shinji Okazaki menggantikan Demarai Gray pada menit ke-75. Menit ke-77, Ghezzal nyaris menyamakan kedudukan. Sepakan bebasnya mengarak ke pojok atas gawang MU, tapi masih bisa ditepis De Gea. Sejumlah tekanan yang dilancarkan Leicester gagal menjebol gawang De Gea hingga empat menit injury time berakhir.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2SphZ6j

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gol Rashford Antarkan MU Tumbangkan Leicester"

Post a Comment

Powered by Blogger.