REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -– Persija Jakarta akan menghadapi tuan rumah PSM Makassar dalam lanjutan pekan ke-31 Liga 1 2018 di Stadion Mattoangin, Makassar, Jumat (16/11). Pada laga ini, ada beberapa pemain pilar Persija absen.
Selain dua pemain yang membela timnas yakni Andritany Ardhiyasa dan Riko Simanjuntak, Maman Abdurrahman juga absen karena akumulasi kartu.
Namun pelatih Stefano Cugurra menilai ini bukan menjadi masalah berarti, karena masih ada pemain lain yang bisa menggantikan. Ia menyebut anak asuhnya akan berusaha keras menampilkan permainan terbaik untuk mencuri poin di kandang Juku Eja.
“Riko pemain sangat bagus bisa bantu tim. Sekarang kami tidak punya dia, kami harus punya solusi sama pemain lain. Kasih latihan buat pemain lain, kasih semangat,” ujar Teco, sapaan Stefano, seperti dikutip dari laman resmi Persija, Kamis (15/11).
Ia mengatakan, kondisi serupa juga berlaku untuk Maman. Persija, ujar Teco, punya beberapa stok pemain pengganti yang sudah bermain bagus di liga dan Piala AFC. Ia percaya pemain pengganti yang dipilihnya nanti dapat membantu Persija.
Kabar baiknya, Persija bisa memainkan Rezaldi Hehanussa yang dalam sepekan terakhir menunjukkan perkembangan cukup bagus di latihan.
“Dia bagus sudah bisa ikut latihan kerja keras di latihan. Dia sudah kembali ke kondisi fisik yang bagus,” kata dia.
Laga ini sangat krusial untuk penentuan gelar juara Liga 1 2018. PSM yang memuncaki klasemen mengoleksi nilai 53, unggul empat angka dari Persija. Andai PSM menang, jalan menuju juara akan semakin lapang, meskipun Persija punya satu laga sisa lebih banyak. Sementara bila Persija menang, Macan Kemayoran bisa menentukan nasibnya sendiri untuk menjadi juara tanpa tergantung hasil laga lain.
from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2FnjCfkBagikan Berita Ini
0 Response to "Persija tanpa Pemain Kunci, Teco Tetap Pede Lawan PSM"
Post a Comment