Search

Mitsubishi Service Caravan Kembali Sambangi Indonesia

Pelanggan bisa melakukan servis dengan memesan terlebih dahulu.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali menyelenggarakan program Mitsubishi Service Caravan. Acara ini digelar untuk kedua kalinya di Indonesia setelah tahun lalu menuai kesuksesan.

Program itu merupakan implementasi dari program reguler Mitsubishi Motors Corporation (MMC) Jepang. Dalam program ini, PT MMKSI mengundang mekanik dari Jepang dan Indonesia untuk berinteraksi dengan para konsumen. Para teknisi akan memberikan konsultasi serta gratis pemeriksaan kendaraan Mitsubishi Motors.

Head of After Sales Unit Tomokazu Numa mengatakan Mitsubishi Service Caravan dilangsungkan mulai Jumat (2/11). MMKSI bekerja sama dengan dua dealer resmi kendaraan penumpang Mitsubishi Motors. "Dua dealer resmi tersebut adalah Ciwangi Pondok Indah Jakarta Selatan dan Nusantara Kranji Bekasi," kata Tomokazu dalam konferensi pers, Jumat (2/11).

Di dealer Ciwangi, Mitsubishi Service Caravan berlangsung pada 3-7 November. Sedangkan di Nusantara Kranji acara digelar pada 7-12 Desember.

"Melalui kegiatan ini kami ingin mensosialisasikan produk-produk perawatan kendaraan yang berkualitas dan sesuai dengan standar dari Mitsubishi Motors," kata Tomokazu.

Menurut Department Head of After Sales Marketing and Development Ronald Reagan, Indonesia adalah negara ke-24 yang disambangi Mitsubishi Service Caravan. Teknisi Masaki Saito dari bengkel Mitsubishi Niigata Jepang akan hadir di dua dealer tersebut untuk melayani konsultasi pelanggan Mitsubishi.

"Pelanggan yang akan melakukan servis bisa mem-booking terlebih dahulu. Ada tiga saluran booking yang kami sediakan, yaitu lewat aplikasi Mitsubishi, call center, atau datang langsung satu atau dua hari sebelum hari servis," ujar Ronald.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2CWe3Sm

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mitsubishi Service Caravan Kembali Sambangi Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.