
REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Mohamed Salah tampil menggila saat membela Liverpool melawan Red Star Belgrade pada matchday ketiga Grup C Liga Champions Eropa. Salah mencetak dua gol dalam duel yang berlangsung di Stadion Anfield, Kamis (25/10) dini hari WIB.
Hasil akhir the Reds unggul 4-0. Belum genap dua musim berkostum Merseyde Merah, eks AS Roma sudah mengoleksi 50 gol dari 65 laga.
"Saya bangga dengan semua catatan itu. Terima kasih banyak," kata Salah, mengutip dari UEFA.com.
Salah menilai rekor individu penting. Tapi lebih sempurna lagi jika tim meraih kemenangan.
(baca juga: Klopp Puas Usai Liverpool Bantai Red Star Belgrade)
Itulah kenapa ia sangat bersyukur. Pencapaian pribadinya lengkap lantaran Merseyside Merah mengunci tiga poin di rumah sendiri.
"Kami masih harus bersaing di banyak kompetisi, dan saya senang," ujar Salah.
Liverpool berada di puncak klasemen sementara Grup C. Dengan mengantongi enam poin, the Reds unggul satu angka di atas Napoli di kursi runner up.
from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2D6k1RJBagikan Berita Ini
0 Response to "Sudah Koleksi 50 Gol di Liverpool, Ini Reaksi Salah"
Post a Comment