Search

Cina Terbuka 2018, Gregoria Tumbangkan Wakil Tuan Rumah

Gregoria akan bertemu dengan Zhang Beiwen dari AS yang menaklukkan Ratchanok Intanon.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil melaju ke babak kedua turnamen Cina Terbuka 2018. Ini setelah di babak pertama, Rabu (19/9), ia berhasil menumbangkan wakil tuan rumah, Chen Xiaoxin, dengan skor 12-21, 21-19, dan 23-21.

Pertandingan kedua pemain yang memakan waktu selama 60 menit ini begitu seru dan menegangkan. Gregoria yang sudah unggul match point 20-18 di gim ketiga, masih belum dapat menyelesaikan permainan. Chen terus membuat Gregoria berlarian di lapangan dan ini cukup merepotkan Gregoria. Tak jarang kedua pemain saling bermain netting tipis. 

"Waktu adu netting itu saya mencoba untuk tahan terus dan kuat-kuatan sama lawan. Permainannya banyak reli, dia tipe pemain yang mengatur pola permainan dan pukulannya cukup tajam. Tapi saya sudah tahu mau bermain apa di game kedua dan ketiga, tidak seperti game pertama yang masih bingung," kata Gregoria dalam siaran persnya. "Saya bisa mengendalikan permainan. Saya terus mencoba untuk tidak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri."

Di babak kedua, Gregoria akan bertemu dengan Zhang Beiwen dari Amerika Serikat yang mengalahkan Ratchanok Intanon dari Thailand dengan skor 9-21, 21-16, dan 21-16.

Sementara itu, tunggal putra Jonatan Christie juga melaju ke babak kedua usai menundukkan Kanta Tsuneyama dari Jepang dengan skor 21-18, 17-21, dan 21-13. Pasangan ganda campuran Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto juga lolos usai menaklukkan unggulan ketujuh Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai dari Malaysia dengan skor 21-15, 19-21, dan 21-16.

Let's block ads! (Why?)

from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2O01tr0

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cina Terbuka 2018, Gregoria Tumbangkan Wakil Tuan Rumah"

Post a Comment

Powered by Blogger.